Laman

Kamis, 12 Januari 2012

Membuat Sortiran atau Filterasi Email Masuk di Gmail

memisahkan email dari facebook, sortir email 

Bagaimana cara memisahkan email yang masuk dari facebook ke folder khusus di akun email supaya tidak bercampur dengan email-email lain yang masuk? Satu pertanyaan yang masuk ke situs YohanSalman.com dan pertanyaan itu yang pernah saya ajukan dulu saat bersinggungan dengan bertumpuknya email pribadi dengan mailinglist dan juga email informasi dari friendster dan facebook.

Di akun email ada fasilitas untuk mengkategorikan atau mensortir kiriman email berdasarkan pengirim email dan juga berdasarkan kriteria tertentu. Berikut adalah langkah-langkah untuk melakukan filter email pengirim dan kiriman email yang masuk daftar masuk ke folder yang dibuat khusus. (Untuk menyamakan tutorial ini gunakan akun Gmail berbahasa English untuk mengubah pengaturan bahasa klik tutorial saya tentang Cara Mengubah Bahasa di Akun Gmail).

1. Login ke akun gmail lalu klik settings, pada halaman settings klik filter dan klik tombolcreate a new filter.

2. Pada halaman selanjutnya akan muncul kriteria dari pensortiran email berdasarkan pengirim, judul email, tujuan email, mengandung kata tertentu atau tidak mengandung kata tertentu di dalam isi email. Sebagai contoh percobaan kita hanya memfokuskan pada kriteria pengirim dan kali ini pengirim yang akan di sortir adalah email pemberitahuan dari facebook. Masukkan *@facebookmail.com (tanda bintang at facebookmail.com tanpa spasi) di kolom. Tujuan dengan menuliskan tanda bintang maksudnya semua akun email dari host facebookmail akan terfilter ke dalam folder (label) tertentu. Klik Next.

3. Pada halaman selanjutnya akan ada opsi-opsi label atau folder untuk menampung email yang masuk. Centanglah Opsi Skip the Inbox agar email yang masuk dari facebook tersebut tidak akan masuk terlebih dahulu ke label inbox tapi ke label yang dibuat sendiri. Jangan mencentang Star it maksudnya tidak menandai sebagai email penting. Opsi Apply the Label tentukan pada label (folder mana) email yang di filter itu masuk. Jika Anda belum membuat labelnya buat terlebih dahulu label / folder emailnya. Pada screenshoot dibawah ini saya membuat label FB. Nama label bebas. Pada opsi Forward it to: maksudnya kiriman dari *@facebookmail.com akan diteruskan ke email Anda yang lain (dengan syarat Anda harus sudah mempunyai cadangan email). Pada opsi Also apply filter to … conversations below (Maksudnya apakah hasil filterisasi akan diterapkan pada jumlah email yang sudah ada masuk sebelumnya, centang jika iya). Klik tombol Create filter.

4. Untuk melihat hasilnya bisa dilihat pada akun email sebelah kiri. Seperti pada gambar di bawah ini :


5. Untuk mengecek email yang masuk ke label hasil sortiran klik pada link label yang sudah dibuat.

Selamat mencoba, semoga tips ini bisa membantu Anda untuk merapikan inbox email yang masuk sehingga kiriman email tidak bercampur dan berantakan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar